Ya Allah Tolong Aku...
Aku Sedih...
Aku Bingung...
Aku Kesal...
Disaat seseorang sedang mengalami cobaan dan musibah yang berat, ia akan menjadi sedih, bingung dan kesal. Disaat itu pula lah hati sedang diuji.
Biasanya hati yang sedang sedih membuat kita tidak dapat melihat dengan jernih. Segala sesuatu jadi tampak begitu gelap, begitu sulit, begitu buruk.
Hati harus diobati agar tidak sedih berlarut-larut, dan pengobat bukan hanya dari dalam. Kadang kita membutuhkan nasehat lahir dan batin dari luar untuk mengobatinya.
Kesedihan dan kegalauan juga laksana musuh yang kuat dan tidak mau pergi, untuk mengusirnya dibutuhkan banyak senjata, salah satu senjatanya adalah kembali ke fitrah, mengintrospeksi diri sendiri dan menyerahkannya kepada Allah.
Hidup Akan Menjadi Seperti yang Kita Inginkan.
Berat atau ringannya kehidupan ini tergantung pada manusia yang menjalaninya. Jika kita merasa berat menerima cobaan yang terjadi pada kita maka beratlah cobaan tersebut, walau sebenarnya cobaan itu ringan.
Dan jika kita merasa cobaan yang kita terima adalah ringan dan kita percaya bahwa Allah tidak akan memberikan cobaan diluar batas kemampuan seseorang tersebut, InsyaAllah hidup kita akan ringan dan bahagia. :)
Jika hati kita selalu diisi dengan kebaikan, prasangka baik, kesucian dan keyakinan bahwa hidup ini mudah dan indah, bahwa Allah itu adil dan pengasih maka semua yang akan anda lihat akan menjadi putih.
Namun jika hati selalu diisi dengan kebencian, prasangka buruk, iri, dengki dan sebagainya, maka apapun yang dilihat oleh mata akan menjadi hitam, akan terasa buruk seperti tidak ada yang benar.
Jadi isilah hati dengan hal-hal yang baik, keindahan, kedamaian dan prasangka baik, dengan begitu sikap kita juga akan ikut berubah total. Hadapilah dunia dengan prasangka baik, anggaplah dunia ini indah, penuh kebaikan, kasih sayang. Buang semua prasangka buruk, hilangkan keragu-raguan kepada diri sendiri, kehidupan dan Allah SWT.
Lakukanlah ini, InsyaAllah hidup kita akan menjadi seperti yang kita inginkan. :)
Do'a
Ya Allah, maafkanlah segala keluhanku.
Jadikanlah aku manusia yang selalu bersyukur pada-Mu.
Baik dalam kekurangan maupun kelebihan yang ada padaku.
Amin
A.K
No comments:
Post a Comment
Thank's for your comments...:)